Polsek Pleret Pengamanan Seleksi Calon Pamong Desa Wonolelo

Posted by tribratanewsbantul on 07:46

Anggota Polsek Pleret melaksanakan pengamanan ujian seleksi calon pamong desa untuk formasi Kasi Kesejahteraan Desa Wonolelo, Minggu, (25/8/2019).

Ujian seleksi dilaksanakan di Ruang Sekolah SMP N 2 Pleret, Pleret, Bantul yang diikuti oleh delapan peserta. Adapun materi ujian meliputi ujian tertulis, tes psikologi, komputer dan wawancara.

Untuk proses pelaksanaan ujian diserahkan kepada pihak penguji dari APMD Yogyakarta dan koreksi hasil ujian dilakukan secara transparan.

Sementara itu, Kapolsek Pleret AKP Riwanta mengatakan, pengamanan yang dilakukan saat seleksi tersebut sebagai bentuk kehadiran Polri pada kegiatan masyarakat dan pemerintahan untuk memberikan rasa aman, hingga proses seleksi berjalan aman dan lancar. (Humas Polsek Pleret)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 07:46

0 komentar:

CB