Dalam kunjungan tersebut, Aiptu Wawan Giarto bertemu dengan petugas keamanan (satpam) perumahan dan menyampaikan pesan kamtibmas terkait pentingnya meningkatkan patroli lingkungan secara rutin guna mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di area perumahan.
"Kami menghimbau kepada seluruh petugas keamanan di Perumahan Pendowo Asri untuk terus meningkatkan patroli, terutama pada jam-jam rawan. Pastikan akses keluar-masuk perumahan tetap terpantau dan segera laporkan apabila ada hal mencurigakan," ujar Aiptu Wawan Giarto.
Selain itu, ia juga menekankan kepada warga agar selalu waspada terhadap tindak kejahatan seperti pencurian kendaraan bermotor, pencurian rumah kosong, dan aksi kriminal lainnya. Warga diimbau untuk selalu mengunci kendaraan dengan baik, tidak menyimpan barang berharga di teras rumah, serta segera menghubungi Bhabinkamtibmas atau Polsek Sewon jika menemukan kejadian yang mencurigakan.
Kegiatan sambang ini mendapat respons positif dari petugas keamanan dan warga setempat. Mereka mengapresiasi kehadiran polisi di tengah masyarakat, yang tidak hanya memberikan rasa aman tetapi juga membangun komunikasi yang baik antara aparat kepolisian dan warga.
Dengan adanya patroli rutin serta komunikasi yang baik antara warga, satpam, dan kepolisian, diharapkan lingkungan Perumahan Pendowo Asri tetap aman dan kondusif dari segala bentuk gangguan kamtibmas. (Humas Polsek Sewon)
0 komentar:
Post a Comment