Bhabinkamtibmas Kalurahan Pendowoharjo Silaturahmi ke Pamong

Posted by tribratanewsbantul on 14:17

Bhabinkamtibmas Kalurahan Pendowoharjo, Aiptu Wawan Giarto S.Psi, bersama Lurah Pendowoharjo dan Pamong, melaksanakan kegiatan silaturahmi ke rumah salah satu Pamong di Dusun Banyon, Pendowoharjo, Sewon, Bantul, Rabu (1/10/2025).

Kehadiran rombongan tersebut untuk menghadiri syukuran kelahiran anak dari Ibu Elida, sekaligus sebagai wujud kedekatan serta kepedulian Bhabinkamtibmas bersama Lurah dan Pamong Kalurahan Pendowoharjo.

Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Wawan Giarto menyampaikan ucapan selamat atas kelahiran putra dari keluarga Ibu Elida, serta harapan agar senantiasa diberikan kesehatan, keselamatan, dan keberkahan.


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 14:17

0 komentar:

CB