Ditinggal Saat Memasak Air, Rumah Sukirman Terbakar

Posted by tribratanewsbantul on 10:53

Kebakaran menimpa rumah milik Sukirman, warga Padukuhan Krapyak Kulon RT 11, Kalurahan Panggungharjo, Kapanewon Sewon pada Senin (23/08/2021) malam.

Kapolsek Sewon Kompol Suyanto mengatakan, insiden ini terjadi sekitar pukul 19.30 WIB. Kejadian diketahui oleh salah seorang keluarganya. Saksi mata mendapati api telah melahap seisi ruangan dapur. Melihat hal itu, saksi lantas teriak minta tolong warga sekitar untuk membantu memadamkan api.

Warga yang datang kemudian berupaya melakukan pemadaman secara manual. Namun demikian api yang membakar kayu dan anyaman bambu (gedek) kian membesar membuat warga kewalahan. Warga kemudian menghubungi Polsek Sewon yang ditindaklanjuti dengan segera menghubungi petugas pemadam kebakaran.

"Api dapat dipadamkan sekitar 2 jam, menggunakan 6 unit mobil pemadam kebakaran dari BPBD Bantul, Mako Pemadaman Kebakaran Kasihan dan dari UGM Yogyakarta," ujar Kapolsek Sewon, Kompol Suyanto, Senin malam.

Kapolsek menyampaikan insiden ini tidak menimbulkan korban. Namun demikian akibat hal ini korban mengalami kerugian materiil mencapai sekitar Rp 100 juta. 

Kompol Suyanto menyebut diduga penyebab kebakaran bermula dari pihak keluarga korban memasak air di dapur dengan menggunakan kayu bakar. Karena tidak ditunggu, api menyambar anyaman bambu yang berada di sekitar lokasi. Alhasil, api dengan cepat berkecamuk sampai akhirnya melalap habis seluruh ruang dapur. (Humas Polsek Sewon)



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:53

0 komentar:

CB