Safari Taraweh Di Masjid Jamiatul Huda Dusun Kategan

Posted by tribratanewsbantul on 09:36

Bhabinkamtibmas desa Patalan Brigadir Fajar PH dampingi Ipda Juwair melaksanakan Safari Tarling di Masjid Jamiatul Huda dusun Kategan Patalan Jetis, Bantul. Rabu (24/05/2018). Safari Tarling dihadiri Lurah desa Patalan R Sudiarjo beserta perangkat dan masyarakat Kategan.

Safari Tarling diawali dengan sholat isak dilanjutkan dengan sholat tarawih berjamaah. Selesai melaksanakan sholat tarawih berjamaah kegiatan dilanjutkan dengan sarasehan bersama Pamong desa  Patalan dan tamu undangan

Disela sela kegiatan Ipda Juwair mewakili Kapolsek Jetis, menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada jamaah yang hadir terkait dengan situasi terkini dan berita dimedia terkait dengan kejadian di Surabaya agar kita sama sama bersatu padu dalam memerangi terorisme.

Selalu peka dengan lingkungan ciptakan suasana yang nyaman dan aman, setiap ada kejadian monggo selalu koordinasi dengan pak Dukuh dan Bhabinkamtibmas Desa Patalan, jelasnya. (Humas Polsek Jetis)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:36

0 komentar:

CB