
Dalam safari tarawih tersebut, Bripka Sulistrianto, SH memberikan kultum sebelum sholat tarawih. Dalam kesempatannya Bripka Sulistriyanto, SH mengajak para jamaah untuk senantiasa bersyukur kepada Allah SWT yang mana kita masih dapat dipertemukan di Bulan Suci Ramadhan tahun ini. Seringnya bertemu dengan bulan Ramadhan akan menambah iman apabila orang tersebut dapat mengambil hikmah dan barokahnya, ujar Bripka Sulis.
Lebih lanjut Bripka Sulistriyanto, SH mengatakan bahwa kejadian teroris di beberapa daerah menjadikan pelajaran agar kita selalu meminta perlindungan kepada Allah. Apabila menemukan informasi terkait dengan teroris agar disampaikan kepada Bhabinkamtibmas desa setempat agar ruang gerak teroris dapat dipersempit.
Semakin gampangnya mendapatkan informasi di dunia maya, masyarakat agar pandai memilah informasi yang benar, jangan sampai kita menjadi menyebarkan berita hoak, pesannya.
Selain itu, dalam berkendara di jalan agar menghindari pelanggaran lalu lintas, hati hati dalam berkendara, gunakan kelengkapan seperti helm pengaman. Memakai helm bukan karena adanya polisi namun untuk keamanan kita bersama. Menurut data yang ada di Polres Bantul jumlah kecelakaan pada tahun 2017 di wilayah Polres Bantul mencapai sekitar 1.500 kasus kecelakaan dan kurang lebih 300 kecelakaan meninggal dunia.
Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Gadingharjo Brigadir Tohari sebagai muadzin dan imam sholat tarawih adalah Bapak Basiran dengan jamaah sekitar 100 orang jamaah. (Humas Polsek Sanden)
0 komentar:
Post a Comment