Bhabinkamtibmas Desa Wijirejo Aiptu Suryono mengikuti kegiatan Penyemprotan serentak Disinfektan dengan obyek fasilitas umum di seluruh Dusun se Desa Wijirejo, Pandak, Bantul, Selasa (19/05/2020) jam 09.30 WIB.
Hadir dalam kegiatan tersebut Lurah Desa Wijirejo Drs H Murtanda, Bhabinkamtibmas Desa Wijirejo Aiptu Suryono, Kasi Pemerintahan Desa Wijirejo Naryo Triwidada dan Anggota FPRB Desa Wijirejo.
Dijelaskan Aiptu Suryono, kegiatan Penyemprotan Disinfektan serentak ini direncanakan akan dilaksanakan di seluruh tempat-tempat umum di seluruh Dusun se Desa Wijirejo.
Kegiatan penyemprotan Disinfektan hari ini akan dimulai dari pedukuhan Gesikan 3, Gesikan 4, Bergan, Ngeblak, Pedak. Dalam kegiatan penyemprotan disinfektam meliputi perkantoran, Masjid, sekolah dan Pasar Pejenan. Adapun tujuan dari kegiatan tersebut adalah untuk mencegah penyebaran Virus Covid-19. (Humas Polsek Pandak)
Home » Kegiatan » Bhabinkamtibmas Desa Wijirejo Bhabinkamtibmas Desa Wijirejo Ikut Giat Penyemprotan Disinfektan Fasilitas Umum
Bhabinkamtibmas Desa Wijirejo Bhabinkamtibmas Desa Wijirejo Ikut Giat Penyemprotan Disinfektan Fasilitas Umum
Posted by tribratanewsbantul on 10:52
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:52
0 komentar:
Post a Comment