Cegah Pelanggaran, Kanit Provos Polsek Jetis Juwahir Adakan Gaktib

Posted by tribratanewsbantul on 08:49

Kapolsek Jetis AKP Muhammad Sholeh, SH. MM pimpin apel pagi yang diikuti oleh seluruh personil Polsek Jetis di halaman Mapolsek Jetis. Senin, 08/10/2018.

Dalam arahanya, Kapolsek Jetis menekankan kepada para anggota agar meningkatkan kedisiplinan karena itu merupakan kunci sukses dalam setiap melaksanakan tugas. "Laksanakan tugas dengan maksimal, tingkatkan disiplin dalam setiap pelaksanaan tugas, layani masyarakat dengan penuh rasa tanggung jawab dan maksimal", tegas Kapolsek.

Dalam kesempatan apel pagi tersebut juga dilaksanakan pemeriksaan gaktib oleh Kanit Provos Ipda Juwahir bersama anggota dengan sasaran meliputi sikap tampang dan kelengkapan administrasi seluruh anggota Polsek Jetis meliputi kelengkapan diri seperti  KTA, SIM, dan STNK dan kelengkapan lainya.

Di sampikan Ipda Juwair, maksud dan tujuan dilaksanakannya pemeriksaan ini guna penegakan ketertiban dan disiplin untuk tertib administrasi dan sebagai kontrol kepada anggota Polri sebelum melaksanakan pelayanan serta penegakan hukum kepada masyarakat. (Humas Polsek Jetis)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:49

0 komentar:

CB