HUT TNI Ke 73, Danramil Banguntapan Pimpin Apel Pagi Di Mapolsek Banguntapan

Posted by tribratanewsbantul on 08:46

Jelang peringatan HUT TNI ke 73, Kamis 04 Oktober 2018 pukul 08.00 wib, tidak seperti biasanya, kali ini Danramil Banguntapan Kapten Haryono mengambil apel pagi di halaman Mapolsek Banguntapan. Hal ini merupakan wujud kekompakan antara TNI dan Polri dalam menjaga kamtibmas wilayah Banguntapan. Turut pula pada giat apel tersebut kasi kemas kecamatan Banguntapan bapak Bimo gabung bersama personil Polsek Banguntapan.

Kapolsek Banguntapan Kompol Suhadi, SH., MH menyambut baik inisiatif Danramil berkenan mengambil apel di Polsek Banguntapan. Apa yang sudah terjalin baik antara Polsek Bangunatapan dengan Koramil Banguntapan akan terus terjaga dengan baik dan akan selalau bekerjasama dalam memberikan pelayanan kepada mamsyarakat maupun menjaga kamtibmas aman kondusif. Tidak lupa Kapolsek juga menyampaikan ucapan Selamat Ulang tahun ke 73 kepada TNI, semoga TNI semakin dekat dengan rakyat dan semakin jaya. 

Dalam arahannya Danramil menyampaikan tugas kedepan TNI Polri khususnya wilayah Banguntapan akan melaksanakan pesta demokrasi untuk pemilihan kepala desa / lurah desa, tepatnya pelaksaan hari minggu tanggal 14 Oktober 2018. Dan berkelanjutan event nasional pilleg dan pilpres 2019. Untuk itu demi menciptakan situasi wilayah aman adem ayem tenteram diperlukan kerjasama yang solid antara TNI Polri dalam menjaga kedaulatan NKRI. TNI / koramil siap bantu Polri dalam mejaga kamtibmas wilayah Banguntapan.

Terkait hal tersebut netralitas TNI Polri merupakan salah satu kunci kesuksesan dalam menjaga keamanan NKRI, dan bekerjasama dengan Polri ciptakan kamtibmas kondusif. (Humas Polsek Banguntapan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:46

0 komentar:

CB