Kapolres Bantul Resmikan Pos Kamling di Dusun Ngaglik

Posted by tribratanewsbantul on 09:42

Kapolres Bantul AKBP Sahat Marisi Hasibuan SIK MH meresmikan Pos Kamling di RT 32 Dusun Ngaglik Pendowoharjo Sewon Bantul, Rabu (24/10/2018) malam.

Peresmian Pos Kamling oleh Kapolres Bantul ini sebagai upaya menjalin silaturahim dengan warga masyarakat.

“Keberadaan Pos Kamling sangat berguna untuk menjaga keamanan di suatu wilayah,” kata Kapolres Bantul dalam sambutannya.

Selain untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan, lanjutnya, Pos Kamling juga dapat berfungsi sebagai tempat pengaduan dan penyelesaian masalah. Contohnya, jika terjadi pencurian, yang mungkin bisa diselesaikan langsung di Pos Kamling ini tanpa perlu di bawa ke Polsek ataupun Polres,” paparnya.

Terkait kejadian di Garut, dalam kesempatan tersebut, Kapolres Bantul berpesan agar warga masyarakat menyikapi kejadian tersebut dengan bijaksana. Menurutnya, kejadian tersebut itu adalah pembakaran terhadap bendera salah satu organisasi yang telah dilarang di Indonesia. “Terkait situasi saat ini, mari kita tidak memperkeruh keadaan tetapi kita mendinginkan situasi khususnya di daerah kita ini,” ajaknya.

Seusai memberikan sambutan, acara dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti Pos Kamling oleh Kapolres Bantul dilanjutkan pemberian cinderamata.

Hadir dalam acara peresmian ini Waka Polres Bantul Kompol Ahmad Nanang Wibowo SIK MH, Kapolsek Sewon Kompol Paimun SH, Muspika Sewon, Kepala Desa Pendowoharjo H Hilmi Hakimudin SpdI, Kepala Dukuh Andreas Pramono serta warga masyarakat sekitar. (Humas Polsek Sewon)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:42

0 komentar:

CB