Pengamanan Pengajian Mujahadah Di Dusun Metuk

Posted by tribratanewsbantul on 07:29

Panit Sabhara Iptu Paidi mewakili Kapolsek Kretek menghadiri pengajian Mujahadah malam Minggu pon wilayah Bantul selatan di kediamanan anggota DPRD Kabupaten Bantul fraksi PKB Suradal di dusun Metuk, Donotirto, Kretek, Bantul.  Sabtu (29/9/2018) malam.

Pengajian juga dihadiri oleh Kasi Kemas Kecamatan Kretek Suroto SE beserta unsur Muspika, kepala KUA Mustafid Amna S.Ag serta ratusan jamaah. Sebagai penceramah adalah KH. Ibnu Mukti dari Purwokerto Jateng serta KH. Fajar Abdul Bazir, S.Ag

Dalam sambutannya Aslam Ridho yang mewakili tuan rumah Suradal mengucapkan selamat datang pada para tamu undangan yang hadir dalam kegiatan Mujahadah pada malam hari ini dan mohon maaf jika dalam penyambutan kurang berkenan dihati para jamaah.

Lebih lanjut disampaikan permohonan doanya kepada para jamaah dalam kesempatan ini Bapak Suradal akan mencalonkan lagi menjadi anggota DPRD Kabupaten Bantul, tutupnya.

Sedangkan Al Ustadz KH. Ibnu Mukti dari Purwokerto dalam tausyiahnya menyampaikan bahwa di zaman yang akan datang ada umat yang lupa terhadap urusan akhirat dan memikirkan duniawi.

Saat ini orang dipandang sukses diukur dengan keduniaan, kita harus percaya Lebih lama hidup di akhirat dari pada hidup di dunia ini. Silahkan senang terhadap keduniaan tapi jangan lupa untuk akhirat. Untuk itu marilah kita siapkan jawaban bila kita sudah memasuki alam kubur ,untuk akhirat nanti kita sudah diberikan jawabannya, kita sudah dipersiapkan pertanyaan kita nanti sebelum kematian.

Silahkan jalankan hidup ini sesuai dengan apa yang telah digariskan sesuai profesi masing-masing, jangan dunia saja yang dipikirkan namun akhirat kelak juga dipikirkan.

Duniawi ini hanya 1% sedang yang 99% milik akhirat, kita semua harus menyadari bahwa kita semua akan mati, perbanyaklah dalam amal dan ibadah, pungkasnya.

Selama berlangsungnya kegiatan berjalan lancar dan terkendali dengan pengamanan oleh personil Polsek Kretek. (Humas Polsek Kretek)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 07:29

0 komentar:

CB