Pengamanan Pertandingan Final Kejurda Bolla Volly Putri Senior Se DIY Di Dusun Metuk

Posted by tribratanewsbantul on 10:00

Personil Polsek Kretek dipimpin Pawas Ipda Wiyana melaksanakan pengamanan Final Kejurda bolla volly putri Senior se D.I. Yogyakarta di Dusun Metuk, Donotirto, Kretek, Bantul. Rabu, 10/10/2018 malam.

Pada pertandingan malam ini season pertama memperebutkan posisi 3 dan harapan 1, tim putri Yuso Sleman berhadapan tim putri Sleman yang dipimpin wasit I Yeri Setiyadi dan wasit II Ero, dengan hasil akhir di menangkan Tim bolla volly putri Yuso Sleman dengan skor 3-0.

Sedangkan season ke II mempertemukan tim bolla volly Putri Yuso Yogyakarta melawan tim Ganevo, memperebutkan posisi juara 1 dan juara 2 yang dipimpin wasit I Yeri Setiyadi dan wasit II Ero dengan hasil akhir dimenangkan oleh tim Yuso Yogyakarta, skor 3 - 1.

Adapun hasil akhir dalam pertandingan Final tersebut juara 1 tim bolla Volly putri Yuso Yogyakarta, juara 2 Ganevo, juara 3 Yuso Sleman, sedangan Putri Sembada harus puas pada posisi juara harapan 1.

Selama berlangsungnya kegiatan situasi aman terkendali dengan pengamanan oleh Sat Sabhara Polres Bantul dan Polsek Kretek. (Humas Polsek Kretek)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:00

0 komentar:

CB