Polsek Banguntapan Peduli Bagi Bagi Rezeki Kepada Para Lansia

Posted by tribratanewsbantul on 13:06

Anggota Polsek Banguntapan bersama Bhayangkarinya melaksanakan bhakti sosial bagi bagi sembako ke pedukuhan Jaranan, Kepanjen, tempelan dan Babadan desa Banguntapan, Banguntapan, Bantul, Jumat, 19 Oktober 2018 pukul 08.30 wib.

Bhakti sosial diikuti oleh ketua Ranting Bhayangkari Banguntapan Ibu Asih Suhadi bersama pengurus dan anggotanya, Kanit Sabhara Iptu Suharsono, kasium Ipda Padi Munawar dan Humas Aipda Edi Siswanto.

Kegiatan bhakti sosial ini sebagai wujud kepedulian dan rasa saling berbagi serta untuk membantu meringankan sedikit beban keseharian bagi para lansia, jumpo dan yang sakit menahun.

Ibu Asih Suhadi menyampaikan kami murni melaksanakan aksi sosial ini demi kemanusiaan tidak ada maksud yang lain, dan giat ini akan rutin dilaksanakan secara bergilir. (Humasa Polsek Banguntapan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:06

0 komentar:

CB