Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI Ke-76 Secara Virtual di Kapanewon Banguntapan

Posted by tribratanewsbantul on 11:45

Pandemi Covid-19 yang sampai saat ini belum reda, Forum Komunikasi Pimpinan Kapanewon Banguntapan dalam memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang Ke-76 dilaksanakan dengan upacara secara virtual.

Bertempat di Pendopo Kapanewon Banguntapan, Selasa (17/8/2021), mulai pukul 09.30 WIB dilaksanakan Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI secara virtual.

Hadir antara lain Panewu Banguntapan Drs. Fauzan Muarifin, Kapolsek Banguntapan Kompol Zainal Supriatna SH, Danramil Banguntapan, KUA, Puskesmas, Kepala Sekolah dan para Lurah, serta instansi terkait.

Meskipun Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI yang ke-76 dilaksanakan secara virtual namun tidak mengurangi kekhidmatan dan rasa nasionalisme para peserta upacara. Upacara secara virtual dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan penyebaran Covid-19.

Sementara itu, pada saat detik-detik proklamasi di beberapa titik lokasi semua aktivitas dihentikan untuk bersama-sama memperingati Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI. Dengan patuh semua warga mengambil sikap sempurna sebagai rasa nasionalisme kepada bangsa dan negara Indonesia. (Humas Polsek Banguntapan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 11:45

0 komentar:

CB