Dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Pelajaran
2025/2026, Kapolsek Bantul Kompol Budi Riyanto, S.Sos. didampingi
Bhabinkamtibmas Kalurahan Sabdodadi memberikan bimbingan dan penyuluhan
(Binluh) kepada siswa-siswi baru SMK Kesehatan Bantul di SMK Kesehatan
Bantul, Rabu (16/07/2025).
Kegiatan yang berlangsung mulai pukul
10.00 WIB ini mengusung tema “Pencegahan Kenakalan Remaja, Penggunaan
Narkoba, Judi Online, dan Tindak Klithih”. Acara diikuti oleh 174
siswa-siswi kelas X, serta dihadiri oleh Wakil Kepala Sekolah bidang
Kesiswaan dan para guru SMK Kesehatan Bantul.
Dalam
penyampaiannya, Kompol Budi Riyanto menegaskan pentingnya membangun
kesadaran hukum sejak usia dini guna mencegah penyimpangan perilaku yang
dapat merugikan masa depan generasi muda.
“Kami berharap melalui
kegiatan ini para siswa memiliki daya tangkal terhadap bahaya narkoba,
judi online, serta perilaku kekerasan jalanan atau klithih yang
akhir-akhir ini marak di kalangan remaja,” ujar Kapolsek.
Kegiatan
berlangsung dalam suasana interaktif, tertib, dan penuh antusias dari
para peserta. Pihak sekolah pun menyampaikan apresiasi dan harapannya
agar kegiatan serupa dapat dilaksanakan secara rutin.
Melalui
kegiatan ini, Polsek Bantul terus berkomitmen dalam upaya pencegahan
kenakalan remaja dan menjaga generasi muda dari pengaruh negatif demi
terciptanya lingkungan sekolah yang aman dan kondusif. (Humas Polsek Bantul)
Home » Unlabelled » Kapolsek Bantul Berikan Binluh MPLS Siswa Baru SMK Kesehatan Bantul di SMK Kesehatan Bantul
Kapolsek Bantul Berikan Binluh MPLS Siswa Baru SMK Kesehatan Bantul di SMK Kesehatan Bantul
Posted by Humas Polres Bantul on 08:36
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:36
0 komentar:
Post a Comment