Pengukuhan Tim Pencegahan Tindak Kekerasan Dan Sosialisasi Anti Perundungan Di SMAN 1 Srandakan

Posted by tribratanewsbantul on 08:41

Telah berlangsung kegiatan Pengukuhan Tim Pencegahan Tindak Kekerasan dan sosialisasi Anti Perundungan di SMAN 1 Srandakan Bantul, Senin, 10 Februari 2020 pukul 08.30 WIB.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kanit Binmas Polsek Srandakan Akp Sugiyono, Perwakilan dr. Sikologi dari Puskesmas  Srandakan, Guru dan karyawan SMAN 1 Srandakan, Seluruh siswa siswi SMAN 1 Srandakan serta Bhabinkantibmas desa Trimurti Srandakan Brigadir Eko Rustamaji.

Adapun narasumber adalah Sikolog Puskesmas Srandakan dan Kanit Binmas Polsek Srandakan. Pada kesempatan tersebut Kanit Binmas menyampaikan tentang bullying yang dapat diartikan sebagai perilaku intimidasi yang dapat dilakukan berulang untuk melukai individu baik emosional maupun fisik dan melibatkan ketidakseimbangan kekuatan di mana pelaku mendominasi dan korban menjadi pihak yang lemah.

Perilaku ini dapat terjadi pada siapa saja dan kapan saja, namun memang paling sering terjadi pada anak-anak. Menurut data KPAI pada tahun 2018, kasus bullying dan kekerasan fisik masih menjadi kasus yang mendominasi pada bidang pendidikan. Kasus yang tercatat bukan hanya kasus siswa yang tercatat mem-bully siswa lain, tapi juga termasuk kasus siswa yang melakukan bully terhadap guru di sekolah.

“Dengan adanya sosialisasi ini, saya berharap para siswa tidak lagi melakukan bullying kepada temannya. Tidak lagi mengejek teman dengan kata-kata kasar. Peran orang tua serta guru juga sangat dibutuhkan untuk mengajarkan kepada siswa bahwa bullying itu tidak boleh dilakukan. Kita sejak usia dini agar tidak membawa kebiasaan bullying, karena seharusnya anak-anak dibiasakan untuk melakukan kegiatan yang lebih bermanfaat,” harap Kanit Binmas. (Humas Polsek Srandakan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:41

0 komentar:

CB