Kapolda DIY Pimpin Upacara Pembukaan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri Tahun 2020/2021

Posted by tribratanewsbantul on 13:03

Kapolda DIY Irjen Pol Drs Asep Suhendar MSi, memimpin langsung Upacara Pembukaan Pendidikan Pembentukan Bintara Polri T.A. 2020/2021 di SPN Polda DIY Selopamioro Bantul.

Di Polda DIY sebanyak 259 siswa dilantik pada hari ini setelah dinyatakan lolos seleksi penerimaan yang diadakan beberapa waktu yang lalu.

Membacakan sambutan Kapolri, Kapolda DIY menerangkan sebanyak 11.208 (10.648 pria dan 560 wanita ) calon Bhayangkara siswa mengikuti Upacara Pembukaan Pembentukan Pendidikan Bintara Polri secara serentak di Sekolah Polisi Wanita dan 31 SPN Polda jajaran.

Para calon Bhayangkara siswa ini akan mengikuti pendidikan selama 7 bulan yaitu dari 17 November 2020 sampai 14 Juni 2021.

Dijelaskan, bahwa pendidikan Bintara Polri tahun ini dilaksanakan dalam situasi pandemi Covid-19. Berkaitan dengan hal tersebut, diperlukan penanganan khusus dan seksama dalam proses penyelenggaran pendidikannya serta tetap mematuhi protokol kesehatan seperti yang dianjurkan pemerintah.

"Dengan jumlah mencapai 80 persen dari jumlah total anggota Polri, Bintara Polri menjadi etalase institusi di mata publik. Sekali lagi saya tekankan bahwa calon Bhayangkara siswa nantinya akan menjadi tulang punggung pelaksanaan tugas Polri yang langsung bersentuhan dengan masyarakat, oleh karena itu diharapkan dengan pendidikan ini dapat mencetak anggota Polri yang siap kerja dan siap operasional dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, " ungkapnya.

Dalam upacara pembukaan pendidikan tersebut, Kapolda didampingi oleh Irwasda Polda DIY, Karo SDM Polda DIY, Kabid Dokkes, Kabid Propam dan Ka SPN. (Humas Polres Bantul)



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:03

0 komentar:

CB