Bripka Sigit Menyambut Kedatangan Siswa Di Pintu Gerbang Sekolah

Posted by tribratanewsbantul on 07:42

Untuk menanamkan pendidikan karakter dan nilai-nilai kehidupan pada siswa, dapat dilaksanakan di manapun dan kapanpun baik di kelas atau di luar kelas. Oleh karena itu saat selesai melaksanakan Pos pagi, Bhabinkamtibmas Sumbermulyo Bripka Sigit bersama guru menyambut kedatangan siswa di SMK Muhammadiyah Bambanglipuro, Rabu (1/8/2018) pagi. Kegiatan tersebut bertujuan untuk menanamkan pendidikan karakter dan nilai kehidupan pada siswa.

Dengan senyum, sapa, dan salam inilah Bhabinkamtibmas Sumbermulyo menyambut para siswa di depan pintu gerbang sekolah, dengan harapan terbangunnya suasana nyaman dan harmonis sehingga tercipta suasana yang kondusif ketika bertugas menyeberangkan siswa setiap harinya.

Menyambut siswa juga memberikan suri tauladan yang baik bagi anak didik agar tepat waktu datang ke sekolah. Sebelum siswa datang Bripka Sigit telah berada di sekolah, itu juga menandakan bahwa Bripka Sigit telah siap sedia sebagai anggota Polri untuk melayani dan melindungi kepada masyarakat khususnya kepada siswa.

Setiap pagi Bripka Sigit bertugas untuk menyeberangkan siswa dan berada di pintu gerbang sejak pukul 06.20 WIB. Disamping itu juga Bripka Sigit menyambut siswa dengan senyum, sapa, dan salam juga digunakan untuk memotivasi para siswa agar  giat dan tekun dalam belajar. Memantau kedisiplinan  siswa apabila ada yang terlambat, bila ada anak yang terlambat langsung ditegur.

Alhamdulillah kegiatan sambut siswa ini telah menjadi rutinitas Bripka Sigit dalam bertugas setiap pagi hari. (Humas Polsek Bambanglipuro)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 07:42

0 komentar:

CB