Kapolsek Kasihan AKP. Y. Tarwoco Nugroho, SH menghadiri Jalan Sehat dalam rangka memperingati HUT RI ke 73 yang diselenggarakan oleh Kecamatan Kasihan. Minggu, 12 Agustus 2018.
Jalan sehat mengambil Star dari Halaman Kecamatan Kasihan- Simpang 4 Maducandya – Simpang 3 Masjid Dakwah Padokan Kidul - Gunung Cilik Padokan Kidul - Simpang 3 Gapuro Mrisi RT 01 – Simpang 3 Bengkel Angga Motor – Simpang 4 Rogocolo - Simpang 3 Jogonalan - Finish/Kecamatan Kasihan.
Olah raga jalan sehat tersebut dihadiri oleh Anggota Dewan Kabupaten Bantul dari Fraksi PPP bapak Jumakir, Camat Kasihan Drs. Susanto,MPA, Kapolsek Kasihan Akp. Y. Tarwoco Nugroho, SH, Kepala Puskesmas Kasihan I dr. Ratna Ikawati, Kepala Puskesmas Kasihan II drg.Elmi Yudihapsari, MP.H, Jajaran kasi Kecamatan, Segenap Pengurus dan tamu undangan serta peserta jalan sehat jumlah 1.775 beregu dan perorangan dengan peserta SD, SMP, SMA/SMK Se-Kecamatan Kasihan, Desa Bangunjiwo, Desa Ngestiharjo, Desa Tamantirto dan Desa Tirtonirmolo Serta Masyarakat.
Dalam sambutanya Camat Kasihan Drs. Susanto, MPA sangat mengapresiasi kegiatan jalan sehat ini. Selain bertujuan untuk memeriahkan HUT RI ke-73, juga menanamkan rasa nasionalisme terhadap NKRI yang telah merdeka selama 73 tahun memang harus terus dilakukan agar tidak lupa dengan sejarah perjuangan bangsa Indonesia.
“Kemerdekaan yang kita rasakan saat ini tidak serta merta hadiah dari kaum penjajah melainkan lewat perjuangan dan harus ditempuh melalui pengorbanan para pejuang dan pahlawan bangsa Indonesia,” tuturnya.
Perjuangan para pahlawan pendahulu dalam rangka mencapai kemerdekaan tidaklah mudah, melainkan butuh pengorbanan, kerja keras, dengan keringat yang bercucuran dan darah yang mengalir menjatuhi bumi Pertiwi Indonesia.
“Karena itu, sebagai warga negara, dalam rangka mewujudkan rasa syukur atas proklamasi kemerdekaan dapat dilakukan dengan banyak cara, salah satunya ikut memeriahkan peringatan HUT Kemerdekaan RI yang ke 73 tahun ini,”
Dalam jalan sehat tersebut disediakan dorprice hadiah utama berupa 3 ekor kambing di menangkan oleh, yang Pertama SD Negeri Padokan 2, yang kedua SD Negeri Kasongan dan yang ketiga SMK Muhammadiyah Bangunjiwo. Kegiatan selesai pukul 09.30 wib dengan pengamanan dari Polsek Kasihan terlaksana dengan aman dan kondusif. (Humas Polsek Kasihan)
Pengamanan Jalan sehat HUT RI Ke 73 Di Wilayah Kasihan
Posted by tribratanewsbantul on 02:00
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 02:00
0 komentar:
Post a Comment