Rakor Persiapan Lomba Pawai dan Karnaval Hut Ri Ke 73

Posted by tribratanewsbantul on 08:15

Dalam rangka persiapan pelaksanaan rangkaian kegiatan peringatan HUT Kemerdekaan RI dilaksanakan rapat koordinasi di Pendopo Kecamatan Bambanglipuro, Kamis (2/8/2018) pagi.

Rapat dihadiri Kasi Kemasyarakatan Kecamatan Bambanglipuro Saryana S.Sos MM, Kanit Lantas Polsek Bambanglipuro Ipda Maryono, para perwakilan unit instansi se-Kecamatan Bambanglipuro serta para kepala sekolah.

Rapat yang dipandu oleh Kasubag Umum Kecamatan Bambanglipuro Tukiran SE ini  membahas terutama persiapan pelaksanaan Lomba pawai dan Karnaval HUT RI ke 73 tingkat Kecamatan Bambanglipuro yang akan dilaksanakan pada Hari Minggu tgl 12 Agustus 2018 di Lapangan Sidomulyo pada pukul 14.00 WIB.

Dalam kesempatan tersebut, Kanit Lantas Ipda Maryono menyampaikan untuk pengamanan nanti, baik jalur maupun yang lain kami akan melakukan semaksimal mungkin untuk jalur lalu lintas yang akan dilewati para peserta Karnaval.

Untuk pengamanan jalan akan dilakukan dari Balaidesa Sidomulyo sampai dengan finish.

Hasil rapat akan segera ditindaklanjuti dengan rapat-rapat teknis serta pelaksanaan teknis lainnya menuju pematangan persiapan agar Lomba nantinya dapat berjalan sesuai harapan. (Humas Polsek Bambanglipuro)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:15

0 komentar:

CB