Bhabinkamtibmas Kalurahan Pendowoharjo Latih PBB Siswa-siswi SMK N 1 Sewon

Posted by tribratanewsbantul on 10:39

Salah satu kunci sukses dalam hidup adalah sikap disiplin. Untuk itu, sikap disiplin mutlak harus ditanamkan kepada seluruh masyarakat Indonesia khususnya di kalangan pelajar yang merupakan calon-calon pemimpin masa depan.

Hal itu disampaikan oleh Bhabinkamtibmas Kalurahan Pendowoharjo Aipda Wawan Giyarto S.Psi saat melatih siswa-siswi SMK Negeri 1 Sewon Bantul tentang PBB (Peraturan Baris Berbaris) di halaman sekolahan tersebut, Kamis (14/7/2022).

“Latihan PBB ini untuk membentuk karakter bangsa dan pendidikan awal membela negara. Tujuan latihan ini untuk menanamkan rasa tanggungjawab, cinta tanah air pengamalan Pancasila dan UUD 1945. Dengan cara ini diharapan para siswa mampu meningkatkan rasa nasionalisme serta memiliki jiwa korsa dalam mendukung tugas sekolah,” ujar Aipda Wawan.

Adapun materi latihan yang diberikan antara lain dasar baris-berbaris, penghormatan Bendera, dasar-dasar kedisiplinan serta latihan upacara bendera . Selain itu memberikan pembekalan nilai-nilai Pancasila dan sejarah perjuangan bangsa.

“Semoga dengan kegiatan ini para siswa bisa menjadi penerus bangsa yang bermoral dan bermartabat,” harap Aipda Wawan. (Humas Polsek Sewon)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:39

0 komentar:

CB