
Safari Kamtibmas merupakan agenda kerja Muspika Banguntapan selama bulan Suci Ramadhan untuk lebih mendekat langsung berbaur dengan masyarakat, menyampaikan pesan kamtibmas maupun program pembangunan wilayah dan program kerja jajaran muspika Banguntapan.
Pada safari kamtibmas kali ini, dalam sambutannya Kapolsek Banguntapan mengajak semua hadirin untuk meningkatkan keimanan dan Ketakwaan kepada Allah SWT. Perbanyak ibadah dalam bulan penuh berkah, rahmat dan ampunan ini.
Selanjutnya mensikapi fenomena terorisme dan radikalisme yang berkambang saat ini, Kapolsek menghimbau pada semua warga masyarakat untuk tenang dan damai tidak usah takut karena Polri dan TNI akan siap siaga menjaga kamtibmas wilayah aman kondusif.
Tidak lupa juga menghimbau jika mengetahui adanya warga / tetangga yang tidak bermasyarakat seperti umumnya silahkan sampaikan informasi kepada yang terdekat ketua RT dan akan dilanjutkan berjenjang, dan bisa langsung kontak ke Polsek Banguntapan 24 jam siap siaga di nomer 0274-414132.
Terkait penyakit masyarakat (miras, prostitusi, judi, togel, sabung ayam dll) jangan ragu ataupun takut silahkan sampaikan langsung kepada kami, dengan cepat pasti akan kami tindak lanjuti.
Menutup sambutannya Kapolsek mengingatkan kepada semua yang hadir terutama ibu-ibu saat laksanakan ibadah tarawih, jangan lupa cek semua kunci baik jendela maupun pintu, Cek dapur apakah kompor masih menyala atau tidak. Selamat Menjalankan Ibadah Puasa Semoga Ibadah Kita Semua Diterima Allah Swt. Aamiin. (Humas Polsek Banguntapan)
0 komentar:
Post a Comment