Bhabinkamtibmas Desa Panggungharjo Sambang Pos Kamling Dusun Krapyak Kulon

Posted by tribratanewsbantul on 14:23

Bhabinkamtibmas Desa Panggungharjo Aiptu Jedik Praptowo melaksanakan giat patroli, menyambangi pos kamling di wilayah desa binaannya, Kamis (1/10/2020) malam. Kali ini menyambangi pos kamling di Dusun Krapyak Kulon, Panggungharjo, Sewon, Bantul.

Kegiatan sambang pos kamling ini sebagai bentuk pelayanan kepada masyarakat untuk memberi rasa aman dan nyaman di wilayah desa binaannya. Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Jedik menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga yang sedang melaksanakan ronda malam, antara lain terkait maraknya curanmor dan tindak kriminalitas lainnya.

Ia juga berpesan kepada warga agar jangan mudah terprovokasi terhadap isu-isu yang dapat memecah kerukunan antar warga terutama menjelang gelaran Pilkada serentak tahun 2020.

Sementara itu, secara terpisah Kapolsek Sewon AKP Suyanto SH mengatakan, kegiatan sambang desa binaan merupakan giat rutin yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas Polsek Sewon. Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif, serta menjalin kemitraan antara Polri dengan masyarakat.

“Sebab, untuk mewujudkan kamtibmas yang kondusif dibutuhkan peran aktif dari masyarakat itu sendiri dalam menjaga keamanan di lingkungan tempat tinggal masing-masing,” tandasnya. (Humas Polsek Sewon)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 14:23

0 komentar:

CB