Kapolsek Sanden bersama Camat Sanden Terjun Langsung Dalam Giat PSN di Dusun Kalimundu

Posted by tribratanewsbantul on 12:29

Kapolsek Sanden AKP Tukirin bersama Camat Sanden terjun langsung memimpin pelaksanakan kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di rumah- rumah warga Dusun Kalimundu, Desa Gadingharjo, Kecamatan Sanden, Jumat (2/10/2020) pukul 07.30 WIB.

Pemantauan dengan melihat langsung pekarangan/halaman, bak mandi, tempat penampungan air dan barang bekas yang berpotensi menimbulkan genangan air sebagai sarang berkembangnya jentik nyamuk. Dengan dilaksanakanya PSN setiap hari Jumat 2 minggu sekali tersebut diharapkan wilayah Kecamatan Sanden bebas dari Penyakit Demam Berdarah.

Kegiatan PSN tersebut di ikuti oleh Camat Sanden Drs. Bangun Rahina MM, Kapolsek Sanden AKP Tukirin, Ka Puskesmas Sanden, Tim PSN Kecamatan Sanden,  Kasi Pelayanan Desa Gadingharjo, Bhabikamtibmas Desa Gadingharjo Bripka Tohari serta Kader Jumantik Dusun Kalimundu.
  
Hasil dari kegiatan pemeriksaan rumah-rumah warga oleh Tim PSN dan kader Jumantik diperoleh Angka Bebas Jentik ( AJB) sebesar 94,4%. (Humas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 12:29

0 komentar:

CB