Wakafkan Tanah untuk Didirikan Mushola, Polisi ini dapat Penghargaan dari Kapolres Bantul

Posted by tribratanewsbantul on 14:07

Polisi yang bernama Aiptu Agung Dwi Haryanta ini patut diapresiasi. Di tengah sulitnya ekonomi saat ini, dia justru berbagi dan menyumbangkan hartanya untuk kepentingan masyarakat.

Aiptu Agung Dwi Haryanta yang sehari hari bertugas di Polsek Pundong Polres Bantul mendapatkan penghargaan dari Kapolres Bantul AKBP Ihsan SIK atas dedikasinya mewakafkan tanah untuk didirikan Mushola di Dusun Bracan Desa Tirtomulyo Kretek Bantul.

Aksi sosialnya dilatarbelakangi karena warga di sekitar lokasi didirikannya mushola jauh dari masjid yang ada.

Penghargaan diserahkan langsung oleh Kapolres Bantul kepada Aiptu Agung Dwi Haryanta dalam Upacara Pemberian Penghargaan di Mapolres Bantul, Selasa (8/2/2022).

Ihsan menegaskan, apa yang dilakukan Aiptu Agung Dwi Haryanta ini diharapkan bisa meneladani anggota kepolisian lainnya untuk tetap bisa menjunjung tinggi jiwa sosial di tengah masyarakat.

Selain Aiptu Agung Dwi Haryanta, enam anggota Polres Bantul lainnya juga mendapat penghargaan dari Kapolres Bantul. 

Oleh Kapolres, keenamnya dinilai berhasil melaksanakan tugas sebagai operator manajemen perubahan pada pembangunan Zona Integritas (ZI) Polres Bantul, sehingga Polres Bantul dapat meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK).

Mereka adalah Bripda Angga Praditya Alif Hendrawan, Briptu Shinta Kumala Dewi SH, Bripda Ruliyanando Gondo Suhandito, Briptu Edi Kurniawan SH, Bripka Latifah Ayung Khaliki SH dan Briptu Dwi Suri Ngabekti Hijriasti.

Selain memberikan penghargaan kepada Anggota Polri, Kapolres Bantul juga memberikan penghargaan kepada warga masyarakat yang berjasa dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.

Ketiganya adalah Mahendra Ramantha, Octavianus Kristian Zendi Pamungkas dan Stevanus Dita Armada.

Mereka bertiga bersama warga lainnya telah mengamankan lima orang  yang salah satunya membawa sajam yang kemudian dilaporkan ke Polsek Banguntapan pada tanggal 26 Desember 2021 lalu.



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 14:07

0 komentar:

CB