Safari Tarawih Pemkab Bantul Di Masjid Al Ma'ruf Kloron Segoroyoso

Posted by tribratanewsbantul on 16:02

Bupati Bantul Drs. H. Suharsono beserta segenap jajaran pemerintah Kabupaten Bantul melaksanakan Safari Tarawih Ramadhan 1439 H di Masjid Al Ma'ruf dusun Kloron, Segoroyoso, Pleret, Bantul pada Kamis (31/5/2018).

Turut hadir diantaranya segenap pimpinan OPD, Camat Pleret M. Alwi, SH, MH, Kapolsek Pleret AKP Sumanto, SH, Danramil Pleret Kapten Arm. M. Bambang S, Takmir Masjid dan jamaah Masjid Al Ma'ruf, Kloron.

Dalam sambutannya Bupati Bantul mengatakan pentingnya dengan kesungguhan hati dan ikhlas untuk memanfaatkan bulan penuh berkah ini sebagai wahana pembinaan diri yang taqwa dan berakhlakul karimah.

Disampaikan safari tarawih ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan ukhuwah, membangun kebersamaan, sehingga bisa menumbuhkan jiwa semangat kegotong-royongan dalam mengisi pembangunan di Kabupaten Bantul.

Pemerintah Kabupaten Bantul senantiasa berkomitmen menjadikan masyarakat Bantul menjadi maju dan cerdas. Oleh karena itu diharapkan seluruh masyarakat tetap menjaga keharmonisan dan kerukunan dalam beragama.

Lebih lanjut Bupati Bantul mengajak para Alim Ulama, Kyai dan Ustadz untuk bersama-sama membentengi masyarakat dari perbedaan yang saat ini sering muncul.

Berkaitan dengan maraknya aksi teror, menekankan kepada aparat Kepolisian, TNI serta seluruh lapisan masyarakat untuk mewaspadai aksi terorisme agar tidak masuk ke wilayah Bantul.

Mengakhiri sambutannya, Bupati Bantul mengajak untuk terus mempertahankan dan memelihara semangat kerukunan, kebersamaan dan toleransi dalam bermasyarakat, berbangsa dan bernegara sehingga tercipta suasana aman untuk melaksanakan pembangunan demi kesejahteraan bersama.

Pada kesempatan itu juga diserahkan bantuan untuk Masjid Al Ma'ruf dari pemerintah Kabupaten Bantul yang diserahkan oleh Bupati Bantul kepada Ketua Takmir Masjid. (Humas Polsek Pleret)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 16:02

0 komentar:

CB