Halal Bihalal Bersama Pemdes Gadingsari

Posted by tribratanewsbantul on 13:25

Bhabinkamtibmas Desa Gadingsari Bripka Mochlis Humavianto, S.Pd menghadiri Halal Bihalal Bersama Keluarga Besar Pemerintah Desa Gadingsari, BPD, LKD dan masyarakat Desa Gadingsari di Gedung Pertemuan Balaidesa Gadingsari, Sanden, Selasa (26/06/2018) jam 09.30 WIB.

Kegiatan Halal Bihalal dihadiri Kasi Trantib Kecamatan Sanden Teguh Priyana, Lurah  Desa Gadingsari Mashuri beserta Pamong Desa, Kepala KUA, Babinsa Gadingsari Serda Supardi, Bhabinkamtibmas Desa Gadingsari Bripka Mochlis Humavianto, S.Pd, BPD, LPMD, PKK, Toga, Tomas serta warga masyarakat.

Ketua panitia kegiatan yang juga Kasi Pelayanan Desa Gadingsari, Jakirman mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kehadiran seluruh tamu undangan. Dalam halal bihalal seluruh peserta saling meminta dan memberi maaf dengan mengucapkan ikrar syawalan yang dipimpin Bapak Jakirman.

Lurah Desa Gadingsari Mashuri berharap dengan ikrar syawalan ini segala kesalahan kita diampuni dan amal ibadah kita diterima oleh Allah Swt dan menjadi orang yang bertaqwa. Kami mohon maaf apabila dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat masih banyak kekurangan dan kesalahan, katanya.

Dalam kesempatan tersebut Lurah Desa Gadingsari mengucapkan terimakasih kepada seluruh Pamong Desa tahun ini sudah kerja keras dan kerja bhakti membantu masyarakat dalam mensertifikatkan tanah warga masyarakat.

"Mohon doanya semoga kami bisa melaksanakan tugas sebagai Lurah Desa dengan amanah dan seluruh warga masyarakat tetap guyup rukun," pungkas Mashuri.

Sementara itu, Kasi Trantib Kecamatan Sanden, Teguh Priyana mewakili Camat mengucapkan Selamat Hari Raya Idhul Fitri 1439 H. Mohon maaf lahir dan batin apabila dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat masih banyak kekurangan dan kesalahan, demikian juga apabila warga masyarakat ada khilaf dan kesalahan seluruh pegawai Kecamatan Sanden memberikan maaf.

Pemerintah Kecamatan Sanden ikut mangayubagya atas terselenggaranya Halal Bihalal bersama Pemerintah Desa Gadingsari, BPD, LKD dan masyarakat Desa Gadingsari. Memberi maaf itu tidak hanya untuk sesama agama tetapi untuk semua manusia, ujar Kasi Trantib.

Acara dilanjutkan dengan pengajian hikmah syawalan yang disampaikan oleh KH. Cipto Diharjo. Dalam tausyiyahnya, KH. Cipto Diharjo mengatakan bahwa dalam bulan Rhamadhan diperintahkan melaksanakan ibadah puasa agar menjadi orang yang bertaqwa. Selesai berpuasa dan memasuki bulan syawal dilanjutkan syawalan dengan saling memaafkan yang didahului meminta maaf kepada kedua orang tua. (Humas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:25

0 komentar:

CB