Rabu (08/08/2018) Pemerintah desa Caturharjo mengadakan Sosialisasi Penertiban Parkir Liar bertempat di ruang Rapat Balai Desa Caturharjo pada pukul 09.00 WIB.
Kegiatan sosialisasi dihadiri oleh Lurah desa, Pamong desa, Bhabinkamtibmas Caturharjo, muspika Pandak, kepala sekolah SMP N 2 Pandak, dukuh, dan warga sekitar.
Narasumber dari Polsek Pandak yaitu Bapak Subiyantara, menyampaikan bahwa perlu diadakan sosialisasi bagi siswa dan wali murid terkait dengan parkir liar. Hal ini dilakukan karena terpantau banyak siswa yang membawa sepeda motor di parkir di tempat yang telah disiapkan oleh warga.
Apabila siswa melanggar aturan maka akan diberikan sanksi berupa sepeda motor siswa diamankan oleh Polsek Pandak. Tindak lanjut upaya dalam penertiban parkir liar dengan kerjasama dengan Polsek Pandak untuk melakukan operasi/razia. (Humas Polsek Pandak)
Sosialisasi Penertiban Parkir Liar Di Balai Desa Caturharjo
Posted by tribratanewsbantul on 12:24
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 12:24
0 komentar:
Post a Comment