Bhabinkamtibmas Desa Caturharjo Aiptu Agus Nugroho bersama Babinsa melaksanakan pelatihan PBB kepada Siswa-siswi kelas 7 SMP N 2 Pandak di Lapangan Desa Caturharjo, Pandak, Bantul, Kamis (18/07/2019) jam 13.30 Wib.
Kegiatan Pelatihan PBB di SMP N 2 Pandak ini dalam rangka masa Pengenalan Lingkungan Sekolah bagi siswa siswi baru dilaksanakan selama 4 hari dimulai dari tanggal 16 Juli sampai dengan 19 Juli 2019. Dalam pelatihan ini diikuti oleh sekitar 151 Siswa siswi baru. Dimana para siswa ini diajarkan tata cara Baris-berbaris yang benar.
Dengan dilaksanakan pelatihan tersebut diharapkan dapat menumbuhkan sikap jasmani yang tegap dan tangkas, rasa persatuan, disiplin dan secara tak langsung juga menanamkan rasa tanggung jawab.
Selama kegiatan pelatihan PBB berlangsung dengan lancar. Seluruh siswa melaksanakan seluruh gerakan dengan sangat antusias dan bersemangat. (Humas Polsek Pandak)
Bhabinkamtibmas Desa Caturharjo Melatih PBB Kepada Siswa SMP N 2 Pandak
Posted by tribratanewsbantul on 08:35
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:35
0 komentar:
Post a Comment