Upacara Pembukaan Latihan Paskibra Kecamatan Banguntapan

Posted by tribratanewsbantul on 07:28

Rabu, 10 Juli 2019 pukul 07.30 wib di lapangan SMA 2 Banguntapan Desa Wirokerten Banguntapan bantul berlangsung giat pembukaan dan latihan perdana paskibra Kecamatan Banguntapan tahun 2019. Hadir pada giat tersebut Danramil Banguntapan kapten Inf. Nuryanto, S.Sos Sekcam Banguntapan, Kasi Trantib Banguntapan Bpk. Indra, Ketua tim pelatih paskibra Aiptu Subandi serta Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa.

Giat diawali dengan upacara, dan sebagai inspektur upacara Sekcam Banguntapan diikuti semua peserta latih paskibra, purna paskibra tahun 2018, guru pendamping serta jajaran pelatih paskibra gabungan Polsek dan Koramil Banguntapan.

Dalam amanatnya kita bersama-sama mempersiapkan untuk perayaan HUT kemerdekaan RI ke 74 tingkat kecamatan Banguntapan, laksankan dengan semangat dan penuh tanggung jawab, ikuti apa yang disampaikan dan diarahkan dari pelatih, dan jalani dengan senang hati dan ikhlas dan Jaga kedisiplinan dan kesehatan semua peserta pelatihan, semua manfaat akan anda rasakan sendiri setelah mengikuti pelatihan paskibra tingkat kecamatan Banguntapan.

Kepada tim pelatih mohon kerjasamanya dan titip peserta latih paskibra, anggap mereka sebagai anak sendiri bimbingan dan dorongan semangat sangat kami harapkan sehingga tercapai sesuai harapan. Kami Forkompincam Banguntapan siap mendukung demi kesuksesan terselenggaranya peringatan HUT RI ke 74.

Setelah selesai upacara pembukaan, para peserta langsung menuju lapangan Desa Wirokerten Banguntapan Bantul untuk laksanakan latihan paskibra. . (Humas Polsek Banguntapan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 07:28

0 komentar:

CB