Polsek Bambanglipuro Libatkan Ibu-Ibu PKK Dusun Kintelan Untuk Berantas Narkoba

Posted by tribratanewsbantul on 13:03

Masih banyaknya pengguna Narkoba di kalangan generasi muda mendapat perhatian serius dari Polsek Bambanglipuro. Untuk mencegah generasi muda menjadi korban, Kanit Binmas Polsek Bambanglipuro Iptu Sugiono mengajak para pengurus PKK di Dusun Kintelan untuk bersama-sama memerangi narkoba.

”Narkoba merupakan salah satu masalah komplek yang harus ditanggulangi berbagai elemen masyarakat. Salah satunya bisa mengoptimalkan peran pengurus PKK,” kata Iptu Sugiono saat memberikan penyuluhan bahaya narkoba bagi Ibu-ibu PKK di Dusun Kintelan Sumbermulyo Bambanglipuro, Kamis (26/4/2018).

Menurutnya dampak narkoba tidak hanya menyasar aspek kesehatan, namun juga keamanan, aspek ekonomi hingga dapat mengancam keberlangsungan bangsa dan negara Indonesia.

Tidak menutup kemungkinan narkoba akan menyerang siapa saja termasuk keluarga, aparatur pemerintah dan anak-anak yang merupakan generasi penerus.

Salah satu tujuan dari penyuluhan ini adalah agar Ibu-ibu PKK dapat mengupayakan sebuah keluarga dapat hidup sejahtera, maju  dan mandiri.

”Melibatkan Ibu-ibu PKK untuk memerangi narkoba sudah sesuai dengan fungsinya. Harapannya ibu-ibu PKK nantinya bisa ikut memberikan penyuluhan tentang bahaya narkoba pada keluarga dan lingkungan sekitarnya,” kata Iptu Sugiono. (Humas Polsek Bambanglipuro)



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:03

0 komentar:

CB