Dalam upaya menjaga agar situasi Kamtibmas dalam keadaan Kondusif, petugas penjagaan Polsek Kretek melaksanakan Patroli di tempat Ibadah dan tempat rawan Wilayah Kecamatan Kretek. Senin (16/7/2018) malam.
Patroli tersebut dipimpin Ka SPKT Aiptu Sukiman menyisir tempat ibadah utamanya Gereja Santo Yosef, Kapel Santo Yusup, Bank, pom bensin dan menyambangi pos kamling.
Saat sambang di kantor BRI Kretek, petugas menyampaikan pesan kamtibmas kepada Satpam BRI agar senantiasa waspada terhadap situasi lingkungan, terlebih kantor BRI ini sangat strategis karena dipinggiran jalan Parangtritis,segera sampaikan informasi kepada Polsek jika melihat orang yang mencurigakan.
Ditempat terpisah Kapolsek Kretek Kompol Leo Fasak senantiasa menekankan anggotanya untuk melaksanakan patroli ini dalam rangka untuk menciptakan situasi yang kondusif diwilayah kecamatan Kretek, jelasnya. (Humas Polsek Kretek)
Polsek Kretek Tingkatkan Patroli Malam Hari
Posted by tribratanewsbantul on 09:36
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:36
0 komentar:
Post a Comment