Bhabinkamtibmas Kalurahan Gilangharjo Laksanakan Pendampingan Mobiling Vaksinasi Covid-19

Posted by tribratanewsbantul on 13:43

Bhabinkamtibmas Kalurahan Gilangharjo Aipda Rudi Isgiarto SH melaksanakan pengamanan dan monitoring pelaksanaan kegiatan Mobiling Vaksinasi Covid-19 Tahap I Lansia, difabel dan odgj di wilayah Kalurahan Gilangharjo Pandak Bantul, Rabu (08/12/2021) jam 09.00 WIB.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Puskesmas Pandak I beseta Nakes, Bhabinkamtibmas Kalurahan Gilangharjo Aipda Rudi Isgiarto SH, Babinsa Kalurahan Gilangharjo Serda Mulyono dan masyarakat penerima Vaksin.

Bhabinkamtibmas Kalurahan Gilangharjo Aipda Rudi Isgiarto SH melaksanakan Pendampingan kegiatan Mobiling Vaksinasi Covid-19 tahap I (satu) kepada Lansia Difabel dan odgj dengan sistem jemput bola Door to Door. Kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tujuan untuk lebih mempercepat dan efektif dalam pelaksanaan Vaksinasi kepada Lansia, Difabel dan odgj.

Pada pelaksanaan kegiatan tersebut dilaksanakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan Pencegahan penyebaran Covid-19, yaitu dengan memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dan tidak berkerumun. Selama kegiatan berlangsung aman dan lancar. (Sihumas Polsek Pandak)



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:43

0 komentar:

CB