Penanaman Pohon Mangrove dan Sosialisasi Relawan Bela Negara Indonesia

Posted by tribratanewsbantul on 09:04

Personel Polsek Kretek bersama Koramil Kretek melaksanakan pendampingan dan pengamanan Kegiatan Penanaman 250 Pohon Mangrove bertempat di Mangrove Baros Kalurahan Tirtohargo, Kapanewon Kretek, Minggu (19/12/2021).

Dalam kesempatan tersebut, juga dilakukan sosialisasi Relawan Bela Negara oleh IARMI (Ikatan Alumni Resimen Mahasiswa Indonesia) DIY.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Ketua Umum DPP IARMI DIY Bpk Bambang Kusmantono, ST, M.T., Ketua RBNI Bpk Ir Gunung Radjiman, M.Sc., Komunitas Pemuda Baros dan Resimen Mahasiswa Mahakarta.

Adapun tujuan dari kegiatan tersebut yaitu sebagai upaya untuk memperkokoh eksistensi yang terkait dengan generasi muda guna lebih memantapkan peran dan citra Resimen Mahasiswa secara seimbang dengan perkembangan lingkungan yang dinamis serta memberikan edukasi dan karya nyata generasi muda dalam mewujudkan generasi yang peduli dengan lingkungan. (Humas Polsek Kretek)



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:04

0 komentar:

CB