Polsek Sanden Gelar Nobar Final Piala Dunia di Balai Desa Gadingsari

Posted by tribratanewsbantul on 12:42

Polsek Sanden bekerjasama dengan Pemdes Gadingsari dan KKN Mahasiswa UPN Yogyakarta menyelenggarakan nonton bareng final piala dunia 2018 di Balaidesa Gadingsari, Sanden, Bantul, Minggu (15/07/2018) jam 21.00 Wib. Nonbar piala dunia diselenggarakan dalam rangka HUT Bhayangkara ke 72 tahun 2018.

Dalam nonbar tersebut juga diputarkan video sosialisasi asian games 2018 dan trailer 22 menit. Nonbar dihadiri anggota DPRD Bantul H. Sadji Tirto Hadijoyo, Lurah Desa Gadingsari Mashuri, Kasihumas Polsek Sanden Aiptu Mohtar, Bhabinkamtibmas Desa Gadingsari Bripka Mochlis Humavianto, KkN Mahasiswa UPN Yogyakarta dan disaksikan sekitar 70 an penonton.

Kegiatan nonton bareng ini dilaksanakan dengan tujuan menjalin tali silaturahmi dan mempererat persaudaraan dengan masyarakat dan juga memberi hiburan bagi masyarakat setempat. Selain itu, dengan acara nonton bareng seperti ini, bisa meminimalisir aktivitas perjudian. Suasana nonbar piala dunia ini cukup meriah. Puluhan penonton dari warga masyarakat, Lurah dan Pamong Desa, anggota Polsek Sanden dan KKN Mahasiswa UPN Yogyakarta berbaur jadi satu dengan penuh keakraban menikmati jalannya pertandingan partai final piala dunia 2018 yang mempertemukan kesebelasan dari Prancis melawan Kroasia.

Sebelum acara nonton bareng piala dunia, terlebih dahulu dilakukan penyerahan piala dan hadiah kepada para juara Turnamen sepakbola Gadingsari Cup 2018 yaitu Juara I Dusun Sorobayan, Juara II Dusun Bongos I, Juara III Dusun Buyutan dan Juara IV Dusun Soko. (Humas Polsek Sanden)



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 12:42

0 komentar:

CB