Polsek Imogiri terus berupaya meningkatkan keselamatan dan kelancaran arus lalu lintas di wilayahnya dengan menggelar kegiatan rutin pos pagi. Kegiatan ini dilaksanakan dengan menempatkan personel di titik-titik rawan kemacetan dan kecelakaan di wilayah Imogiri, Bantul, Selasa (14/10/20225).
Kegiatan pos pagi bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pengguna jalan raya. Para personel Polsek Imogiri hadir untuk membantu mengatur lalu lintas, menyeberangkan pejalan kaki, serta memberikan imbauan keselamatan kepada pengendara.
Dengan adanya pos pagi, diharapkan dapat menekan angka kecelakaan lalu lintas dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keselamatan berlalu lintas. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana bagi polisi untuk lebih dekat dengan masyarakat dan mendengarkan keluhan terkait masalah lalu lintas.
Kapolsek Imogiri, AKP Wahyu Elang Elang Tri Buana SH mengatakan, kegiatan pos pagi merupakan salah satu wujud komitmen Polsek Imogiri dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
"Kami akan terus berupaya meningkatkan keselamatan dan keamanan di wilayah Imogiri. Pos Pagi ini akan terus kami laksanakan secara rutin untuk menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman bagi seluruh pengguna jalan," ujarnya.
Polsek Imogiri Gelar Pos Pagi Rutin: Wujudkan Lalu Lintas Aman dan Lancar
Posted by tribratanewsbantul on 09:05
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:05
0 komentar:
Post a Comment