Iptu Sudiasih Ajak Ibu Ibu PKK Didik Anak Yang Baik Sejak Dini

Posted by tribratanewsbantul on 08:37

Bhabinkmtibmas Desa  Tamantirto Aipda Ari Dwi Purnomo, SH mendampingi Kanit Bintibmas Sat Binmas Polres Bantul Iptu Sudiasih memberikan penyuluhan kepada Ibu-ibu PKK dalam rangka pertemuan Rutin PKK di aula Balai Desa Tamantirto Kasihan Bantul, Selasa (20/1/2018) sore.

Dalam penyuluhanya, Iptu Sudiasih menyampaikan tentang cara mendidik anak yang baik kepada ibu ibu PKK dengan harapan mereka sejak dini diajarkan budi pekerti yang baik (tidak salah asuhan) sehingga kedepan dapat mengurangi  angka kenakalan remaja dan menciptakan generasi penerus bangsa yang dapat diandalkan.

Kegiatan pengajian tersebut dihadiri oleh Ketua PKK Desa Tamantirto Ibu Vita Ardi dan ratusan ibu-ibu se-Desa Tamantirto berlangsung dengan aman lancar. (Sihumas Polsek Kasihan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 08:37

0 komentar:

CB