Personil Polsek Bantul melaksanakan pengamanan pengajian rutin Ahad Pon Muhammadiyah Ranting Trirenggo dan peletakan batu pertama pembangunan gedung 2 SD Muhammadiyah Trirenggo di Masjid Ad - Da'wah Pepe Trirenggo Bantul, Minggu, 4 Februari 2018 pukul 06.00 Wib.
Pengajian dihadiri oleh Ketua PDM Bantul bapak Drs Sahari, Dukuh Pepe bapak Drs Agus Gunarwan, Tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat, dan ratusan jamaah.
Dalam sambutanya Ketua PDM Bantul menyampaikan pada kesempatan ini kita akan mengadakan pengajian ahad pon sekaligus peletakan batu pertama pembangunan gedung 2 SD Muhammadiyah Trirenggo. Mari kita semua ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Selesai sambutanya kemudian acara dilanjutgnkan dengan peletakan batu pertama pembangunan gedung 2 SD Muhammadiyah Trirenggo.
Dalam tauziahnya Ustadz Dr Sukamta ST MT selaku Dosen UMY menyampaikan selamat pagi kepada jamaah pengajian yang hadir di Masjid Ad - Dawah Pepe Trirenggo Bantul. Mari kita gunakan hidup untuk beribadah dan untuk beramal guna hidup yang lebih panjang di akhirat
Dan mengajak para jamaah untuk beramal jariyah pembangunan gedung 2 SD Muhammadiyah Trirenggo. Amal Jariyah adalah sebuah amalan yang pahalanya akan terus menerus mengalir hingga hari kiamat, walau pun orang yang melakukan amalan tersebut sudah meninggal dunia.
Hadis tentang amal jariyah yang popular dari Abu Hurairah menerangkan bahwa Rasulullah SAW bersabda, "Apabila anak Adam (manusia) meninggal dunia, maka terputuslah semua (pahala) amal perbuatannya kecuali tiga macam perbuatan, yaitu amal jariah, ilmu yang bermanfaat, dan anak soleh yang mendoakannya" (Hadis Riwayat Muslim. (Sihumas Polsek Bantul)
Home » Pengamanan » Pengamanan Pengajian Rutin Ahad Pon Dan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung 2 SD Muhammadiyah Trirenggo
Pengamanan Pengajian Rutin Ahad Pon Dan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Gedung 2 SD Muhammadiyah Trirenggo
Posted by tribratanewsbantul on 09:42
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:42
0 komentar:
Post a Comment