Kapolsek Sanden AKP Riwanta menghadiri kegiatan Syawalan Paguyuban Kasi Pemerintahan Desa se-Kabupaten Bantul
"Jogoboyo Tunggul Wulung" di RM Pangenggar Rasa komplek Pantai Voa Cemara Gadingsari, Sanden, Bantul Jum'at (13/07/2018) jam 13.00 Wib.
Kegiatan Syawalan tersebut merupakan acara rutin yang dilaksanakan setiap tahunnya guna mempererat jalinan silaturahmi sesama Kasi Pemerintahan Desa se-Kabupaten Bantul dan juga untuk melaksanakan koordinasi.
Syawalan dihadiri Bupati Bantul Drs. H. Suharsono, Kanit Binkamsa Sat Binmas Polres Bantul Ipda Rumpoko, Camat Sanden Slamet Santosa, SIP, Kapolsek Sanden AKP Riwanta, Danramil Sanden Kap. Inf Suyana, Ketua Paguyuban Kasi Pemerintahan Desa Supriyanto, SE, Lurah Desa se-Kecamatan Sanden, Kasi Pemerintahan Desa se-Kabupaten Bantul, Dukuh se-Kecamatan Sanden.
Bupati Bantul Drs. H. Suharsono dalam sambutannya memberikan apresiasi kepada seluruh panitia dan Paguyuban Kasi Pemerintahan Desa se-Kabupaten Bantul yang menyelenggarakan kegiatan rutin syawalan. Atas nama pribadi dan kedinasan kami mengucapkan Selamat Hari Raya Idhul Fitri 1439 H mohon maaf lahir dan batin atas segala kesalahan dan kekurangan. Semoga di bulan Syawal ini kita dapat meningkatkan iman dan taqwa serta silaturahmi tetap berjalan dengan baik, kata Bupati Bantul Drs. H. Suharsono.
Bupati Bantul berharap seluruh jamaah dan warga Sanden terutama kepada para pejabat struktural sekaligus staf yang ada di dalamnya untuk tetap giat bekerja dan jangan pernah berhenti berkontribusi untuk kemajuan daerah khususnya Bantul. Lebih lanjut Bupati Bantul menghimbau kepada seluruh anggota Paguyuban Kasi Pemerintahan Desa se-Kabupaten Bantul untuk tetap mengikuti segala prosedur yang berlaku di wilayah Kabupaten Bantul dan jangan mencoba untuk bermain dalam kepengurusan dokumen yang dapat merugikan diri sendiri.
Rangkaian kegiatan dilanjutkan halal bihalal dengan bersalam salaman oleh seluruh peserta bersama Bupati Bantul. (Humas Polsek Sanden)
Home » Silaturahmi » Kapolsek Sanden Hadiri Giat Syawalan Paguyuban Kasi Pemerintahan Desa Se-Kabupaten Bantul "Jogoboyo Tunggul Wulung"
Kapolsek Sanden Hadiri Giat Syawalan Paguyuban Kasi Pemerintahan Desa Se-Kabupaten Bantul "Jogoboyo Tunggul Wulung"
Posted by tribratanewsbantul on 06:50
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 06:50
0 komentar:
Post a Comment