Arus Lalin Padat Di Sore Hari, Unit Lantas Polsek Sewon Lakukan Pengaturan Arus Lalin

Posted by tribratanewsbantul on 09:52

Guna menciptakan Kamseltibcarlantas sore hari di simpang empat Druwo dan simpang empat Wojo, Ringroad Selatan, Bangunharjo, Sewon, Bantul unit lalulintas Polsek Sewon, Pospol Druwo, melaksanakan pemantauan dan pengaturan arus lalu lintas, Selasa (20/12/2021) sore.

“Unit lalulintas Polsek Sewon, Pospol Druwo,dalam kesehariannya, terutama pagi dan sore, selalu berada di di simpang empat Druwo dan simpang empat Wojo, Ringroad Selatan, guna melaksanakan penjagaan, pengaturan dan pemantauan arus lalu lintas dikarenakan jam jam tersebut merupakan jam padat kendaraan baik sepeda motor, mobil maupun kendaraan berat dan niaga” ungkap Kanit Lantas Polsek Sewon AKP Sugeng Rismanto,S.H.

Penjagaan dan Pengaturan lalu lintas dilakukan untuk membantu kelancaran masyarakat yang sedang beraktivitas dan memperlancar arus lalin terkait dengan kepadatan di Traffic Light, namun pengaturan dan pemantauan arus juga dilakukan saat liburan, bahkan sampai mengular antrian di traffic light, untuk itu juga dilaksanakan rekayasa lalu lintas,” imbuh AKP Sugeng.

“Kita berharap, dengan dilaksanakannya kegiatan ini dapat memberikan kenyamanan, keamanan dan kelancaran arus lalu lintas, sehingga masyarakat merasa terlayani dengan kehadiran anggota Kepolisian, khususnya bagi para pengguna jalan yang melintasi wilayah hukum Polsek Sewon,” pangkas AKP Sugeng Rismanto. (Humas Polsek Sewon)



Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 09:52

0 komentar:

CB