Personel gabungan Polsek Rayon Tengah Laksanakan Kegiatan Pre-Emtif, Pre-Ventif, dan Gakkum Lantas dalam rangka Operasi Zebra Progo 2025

Posted by Humas Polres Bantul on 15:44

Personel gabungan Polsek Rayon Tengah (Polsek Jetis, Bantul, Kretek, dan Bambanglipuro) melaksanakan kegiatan Pre-Emtif, Pre-Ventif, dan Gakkum Lantas dalam rangka Operasi Zebra Progo 2025,di Jalan Jendral Sudirman, Klodran Bantul.Sabtu (22/11/2025) pagi

Kegiatan dimulai pukul 08.00 WIB dengan melibatkan 13 personel dari jajaran Lantas dan Provos. Dalam pelaksanaannya, petugas melakukan pembentangan spanduk imbauan tertib berlalu lintas, pembagian pamflet, serta stiker keselamatan. Petugas juga memberikan sosialisasi Ops Zebra Progo 2025 kepada karyawan SPX Bantul terkait parkir yang tidak di bahu jalan, kelengkapan kendaraan, identitas diri, serta penyampaian himbauan melalui public address.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam berlalu lintas demi terwujudnya keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas), sekaligus mencegah terjadinya kecelakaan.

Dalam pelaksanaan kegiatan, petugas memberikan 15 teguran lisan kepada pelanggar kasat mata. Sementara untuk tindakan tilang maupun penindakan lainnya tercatat nihil. Secara umum, arus lalu lintas selama kegiatan berlangsung tetap tertib dan lancar.
(Humas Polsek Bantul) 


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 15:44

0 komentar:

CB