Bhabinkamtibmas Kalurahan Bangunjiwo, Aipda Siswantoro, menghadiri kegiatan "Sinau Bareng" bersama Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bantul dengan tema Tupoksi Jaga Warga dan Linmas Kabupaten Bantul, di Balai Kalurahan Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, Rabu (26/11/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang tugas pokok dan fungsi (tupoksi) Jaga Warga dan Linmas, sehingga mampu meningkatkan sinergi dan koordinasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat.
Acara ini dihadiri oleh Kepala Satpol PP Kabupaten Bantul Raden Jati Bayubroto SH M.Hum, Lurah Bangunjiwo Parja ST M.Si, Dukuh, Ketua Jaga Warga, Ketua LPMK, perwakilan Linmas, Babinsa, serta Bhabinkamtibmas Kalurahan Bangunjiwo.
Dalam kegiatan tersebut, para peserta mendapatkan materi tentang peran dan tanggung jawab Jaga Warga dan Linmas dalam menjaga keamanan lingkungan, serta pentingnya koordinasi dengan pihak kepolisian dan TNI.
Bhabinkamtibmas Aipda Siswantoro menyampaikan bahwa kegiatan "Sinau Bareng" ini sangat penting untuk menyamakan persepsi serta memperkuat kerja sama antara perangkat kalurahan, Linmas, Jaga Warga, dan unsur TNI-Polri dalam menjaga situasi kamtibmas.
"Dengan pemahaman yang sama dan kerja sama yang baik, kita bisa menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh warga Bangunjiwo," ujarnya.
Kegiatan "Sinau Bareng" ini diharapkan dapat meningkatkan efektivitas peran Jaga Warga dan Linmas dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Bangunjiwo.
Home » Kegiatan » Bhabinkamtibmas Kalurahan Bangunjiwo Ikuti "Sinau Bareng", Perkuat Sinergi Jaga Keamanan Desa
Bhabinkamtibmas Kalurahan Bangunjiwo Ikuti "Sinau Bareng", Perkuat Sinergi Jaga Keamanan Desa
Posted by tribratanewsbantul on 10:14
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 10:14

0 komentar:
Post a Comment