Jadi Pembina Upacara Bendera di SMK N 1 Bantul, Ini Arahan Kabag Ops Polres Bantul

Posted by tribratanewsbantul on 14:11

Kabag Ops Polres Bantul Kompol Hariyanto menjadi pembina upacara bendera hari Senin yang digelar di halaman SMK Negeri 1 Bantul, Senin (8/8/2022) pukul 07.00 WIB.

Hadir dalam upacara tersebut di antaranya Kepala sekolah SMK N 1 Bantul Mujari M.Pd beserta para guru, karyawan dan siswa-siswi SMK N 1 Bantul , Kapolsek Bantul Kompol Wahyu Sudadi SH MAP, Kasat Binmas Polres Bantul AKP Antu Nugrahanto AP SH, Kasubbagdalops Bagops Polres Bantul Iptu Martono dan Kanit Sabhara Polsek Bantul AKP Sudiasih.

Dalam amanatnya di hadapan ratusan peserta upacara,  Kabag Ops Polres Bantul menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan juga mengajak para siswa untuk menggali potensi diri supaya sukses dalam meraih cita-cita dimasa depan.

“Usaha dengan belajar yang rajin, baik di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah, serta mohon doa restu orangtua agar apa yang dikerjakan kedepan dapat menuai hasil yang baik,” tuturnya.

Selain itu, ia juga menyampaikan ada tiga hal negatif yang seringkali terjadi di kalangan pelajar, yakni persoalan kenakalan remaja yang mengarah pada tindak pidana, narkoba, serta bahaya media sosial.

Menurutnya, kenakalan remaja kebanyakan diawali oleh adanya geng di lingkungan sekolah. Geng sekolah seringkali lebih banyak berdampak negatif dari pada sisi positifnya.

“Padahal masih banyak cara menunjukkan eksistensi yang benar, contohnya dengan kegiatan sosial,” paparnya.

Lanjutnya, Kabag Ops juga berpesan kepada siswa untuk selalu mewaspadai bahaya media sosial.

“Jangan percaya, apalagi langsung membagikan berita-berita hoax yang belum jelas kebenarannya kendati sudah viral,” ucapnya.

Apalagi, mengenai berita tentang ujaran kebencian dan intoleransi beragama. Hal ini, menurutnya, wajib menjadi perhatian bersama agar lebih berhati-hati dalam menyebarkan berita melalui media sosial.

Sebelum menutup amanatnya, Kabag Ops mengajak para siswa untuk taat pada aturan dan menjauhi narkoba.

“Jangan pernah coba-coba sama narkoba. Narkoba itu telah menjadi musuh bersama. Hal ini menjadi tanggung jawab kita bersama untuk terus memeranginya,” ujarnya. (Humas Polres Bantul)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 14:11

0 komentar:

CB