Lagi, Dua Rumah Warga Tertimpa Pohon Di Sanden

Posted by tribratanewsbantul on 15:00

Bencana pohon tumbang akibat hujan yang disertai angin kencang di wilayah Kecamatan Sanden masih berlanjut. Sebatang pohon Salam berukuran sedang namun cukup tinggi di Dusun Wonorejo 2 RT 03 Gadingsari, Sanden, Bantul tumbang, Jum'at (4 Pebruari 2027) sekitar pukul 18.30 Wib.

Pohon Salam yang tumbang tersebut menimpa dua rumah, yaitu rumah bapak Sabar dan rumah bapak Sosro, keduanya warga Wonorejo 2 RT 03 Gadingsari, Sanden. Tidak ada korban jiwa dalam musibah itu, namun kerugian materi sekitar Rp 20 juta akibat atap kedua rumah rusak berat tertimpa batang pohon.

Ssbtu 4 Pebruari 2017 mulai jam 08.00 Wib, petugas BPBP Kabupaten Bantul dibantu personil Koramil dan Polsek Sanden serta warga masyarakat, bergotongroyong mengevakuasi pohon yang tumbang dengan cara di potong dengan gergaji mesin.

Polsek Sanden menghimbau kepada masyarakat agar mengecek pohon besar di sekeliling lingkungan tempat tinggalnya. Untuk mengurangi beban batang pohon, agar memangkas ranting di bagian atas, pohon yang sudah tua, miring ataupun keropos agar ditebang saja untuk mencegah pohon tumbang yang sewaktu-waktu bisa membahayakan keselamatan orang maupun bangunan. (Sihumas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 15:00

0 komentar:

CB