Kapolsek Piyungan Hadiri Acara Sarsehan di Pendopo Balai Kalurahan Sitimulyo

Posted by tribratanewsbantul on 13:54

Kapolsek Piyungan AKP Rahmad Yulianto SH M.Si menghadiri sarasehan tentang penguatan nilai-nilai kesetiakawanan sosial melalui restorasi sosial berbasis budaya Jawa, di Pendopo Balai Kalurahan Sitimulyo Piyungan Bantul, Selasa (26/10/2021) siang.

Adapun kegiatan sarasehan ini bertujuan untuk menumbuhkan dan membangkitkan kembali nilai luhur budaya Jawa yang hilang

Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Sosial DIY dan dihadiri oleh Anggota Komisi B DPRD DIY Tustiyani SH, Ketua Dewan Warisan Budaya DIY Ir. Yuwono Sri Suwito MM, Kepala Dinas Sosial DIY yang diwakilkan Junaedi, Danramil Piyungan Kapten (Inf) Surono, Carik Sitimulyo Amirudin Syafa beserta para pamong, Bamuskal Sitimulyo, tokoh masyarakat serta perwakilan salah satu Parpol.

Anggota Komisi B DPRD DIY Tustiyani SH selaku narasumber menyampaikan bahwa budaya etika di era sekarang sudah sangat berbeda dengan era dahulu.

"Saat ini eranya sudah sangat berbeda dengan era waktu saya kecil dulu, menurut saya budaya etika pada anak-anak kita sekarang ini sudah sangat menurun," kata Tustiyani.

Menurutnya adab dan sopan santun sudah mulai berkurang. Oleh karena itu sudah menjadi tugas kita bersama bagaimana cara mengembalikan adat sopan santun yang hilang tersebut.

Sementara itu, Ketua Dewan Warisan Budaya DIY Ir. Yuwono Sri Suwito MM menyampaikan, bahwa orang Jogja mempunyai tata nilai-nilai budaya yang masih relevan di era saat ini.

"Orang Jogja begitu hebatnya tata nilai budayanya, Jogja mempunyai toleransi keagamaan yang besar, mempunyai tepo seliro dan orang Jogja juga terkenal mudah mengakomodir berbagai masyarakat dari luar," ujar Romo Yuwono.

"Tata nilai budaya Jogja yang masih relevan dan masih berjalan dengan filosofinya Hamemayu Hayuning Bawono atau nilai luhur tentang kehidupan dari kebudayaan Jawa," tandasnya. (Humas Polsek Piyungan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 13:54

0 komentar:

CB