Bhabinkamtibmas Desa Segoroyoso Mengamanakan Kegiatan Senam Bersama

Posted by tribratanewsbantul on 07:16

Bhabinkamtibmas Desa Segoroyoso Bripka Sudi Harsono bersama Babinsa Sertu Mugiyono melaksanakan pengamanan kegiatan Senam Bersama yang digelar di halaman Balai Desa Segoroyoso, Pleret, Bantul. Sabtu (15/12/2018) pagi.

Bripka Sudi Harsono mengatakan, kegiatan senam berlangsung aman dan lancar. Menurutnya pengamanan ini sudah menjadi bagian dari tugasnya, yaitu guna memastikan kegiatan yang sedang berlangsung dapat berjalan aman dan lancar.

Sementara itu, Senam bersama diikuti oleh ibu-ibu PKK, kader, Perangkat Desa dan BPD Desa Segoroyoso. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pemerintah Desa Segroyoso dalam rangka pembinaan kegiatan olahraga, dengan harapan warga masyarakat Desa Segoroyoso semakin sehat dan semangat dalam menjalankan aktivitasnya. (Humas Polsek Pleret)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 07:16

0 komentar:

CB