Petugas Jibom Sat Brimobda DIY, melakukan sterilisasi di Gereja Katolik Santo Yakobus Klodran Bantul, Senin (2412/2018).
Sterilisasi dilakukan untuk menciptakan situasi aman menjelang perayaan Natal 2018 yang merupakan hari besar umat Kristiani.
Berdasarkan pantuan, petugas memeriksa tiap sudut gereja , mulai dari tempat duduk, mimbar, taman, hingga tempat pembuangan sampah, termasuk rumah dinas Romo Gereja Santo Yakobus . Pemeriksaan dilakukan dengan menggunakan alat metal detektor.
Sterilisasi ini sengaja dilakukan untuk menjamin agar pelaksanaan ibadah Natal tetap kondusif dan aman. Setelah sterilisasi selesai dilakukan, tidak ditemukan benda-benda yang dianggap berbahaya. (Humas Polres Bantul)
Jelang Natal, Gereja Katolik Santo Yakobus Disterilisasi
Posted by tribratanewsbantul on 14:32
Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 14:32
0 komentar:
Post a Comment