Kapolsek Pajangan Hadiri Musrenbangdes Desa Triwidadi

Posted by tribratanewsbantul on 02:00

Kapolsek Pajangan AKP Sri Basariah SAP menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan Desa "MUSRENBANGDES"  Pemerintah desa Triwidadi di pendopo Balai desa Trwidadi Pajangan Bantul, Senin (24 Desember 2018) pukul 10.00 wib.

Hadir dalam Musrenbangdes ini Kapolsek Pajangan, Bhabinkamtibmas desa Triwidadi Aiptu Ngadiman, Kepala DPPKB PMD kabupaten Bantul bapak Zan Riyanto ,  Danramil Pajangan Kapten Sarmin, Sekcam Pajangan Subarta S Sos,  Lurah Desa Triwidadi Slamet Riyanto, DPRD Bantul H Sapto Saroso SPsi dan Komisi C bapak Eko Sutrisno Aji, Ketua BPD Desa Triwidadi Bapak Pairin beserta seluruh anggota nya, Kepala Dukuh se Desa Trwidadi , dan tokoh masyarakat sekitar 20 orang.

Sambutan sekcam Pajangan Subarata S. Sos menyampaikan bahwa musyawarah rencana pembangunan desa agar terwujud sinkronisasi antara rencana dengan pelaksanaan pembangunan  nantinya, juga tak kalah penting ending yang di dapat adalah dengan pembangunan desa maka akan meningkat pula kesejahteraan masyarakat. Musrenbangdes ini bertujuan untuk menyusun rencana kerja pemerintah desa tahun anggaran 2019.

Bapak Mulyadi Kasi Kesra desa Triwidadi memaparkan seluruh rencana pembangunan desa Triwidadi  bahwa musrenbangdes hari ini untuk rencana pembangunan tahun 2019  yang merupakan rangkaian usulan dari seluruh masyarakat yang diwakili oleh dukuh dukuh senilai lebih kurang  4,5 milyar. diantaranya pentingnya pembangunan infrastruktur, pengembangan pemberdayaan masyarakat dll.

Dilanjutkan sambutan DPRD Bantul Bapak H Sapto Saroso SPsi, pertama karena ini tahun politik saya matur tidak ada kaitan politik, tapi saya matur atas nama pemerintah kabupaten Bantul, bahwa UU No 25 tahun 2004 tentang sistem perencanaan Nasional, saya melihat dari paparan Kaur Kesra Tadi,  bahwa 75 % masih pembangunan infrastruktur , saya pesankan agar dianggarkan juga menghidupkan BUMDES desa setempat, mari hidupkan potensi wisata daerah setempat agar perekonomian rakyat sekitarnya meningkat, dan itu semua butuh anggaran . Untuk itu sebelum RAPBDes ditetapkan mohon dikoreksi bila ingin ada perubahan.

Dilanjutkan sambutan Komisi C DPRD Bantul Bapak Eko Sutrisno Aji, bahwa untuk untuk pembangunan jalan ada kategori jalan kabupaten, Jalan Desa, dan Jalan Poros Desa. Untuk tahun  2020 proposal kegiatan maksimal harus masuk bulan Maret 2019. Monggo Silahkan untuk destinasi wisata jika mau dikembangkan, maka kami dari dewan akan mengawal yang menjadi kebijakan hasil musrenbangdes pemerintah desa .

Dilanjutkan sambutan  dari OPD Kabupaten Bantul dari kementrian PMD , sebetulnya RKPDes bisa dimulai bulan Juni untuk direncanakan pada tahun tahun mendatang. Saya Lihat ada  prioritas penting  yaitu pembangunan RTH, pengelolaan sampah mandiri, jam belajar masyarakat , pemberdayaan masyarakat untuk lansia dan Paud, dan terakhir sistim informasi desa. Maka semua itu harus dipetakan secara terprogram, terinci , guna mewujudkan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Dari pemerintah telah mendukung Lomba Desa  yang menang akan mendapatkan hadiah senilai Rp 300 Juta guna membangkitkan semangat pemerintah desa dalam melaksanakan pembangunan.

Acara berakhir dengan sesi tanya jawab dan diskusi hingga  pukul 12.00 wib berjalan lancar dan aman (Humas Polsek Pajangan)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 02:00

0 komentar:

CB