Anggota Polsek Sanden Ikut Donor Darah

Posted by tribratanewsbantul on 18:57

Kanit Binmas Polsek Sanden, Iptu Tri Haryana bersama anggota mengikuti bhakti sosial donor darah di kawasan Obyek Wisata Pantai Goa Cemara, Minggu (31/12/2017) pukul 09.00 WIB.

Iptu Tri Haryana ikut mendonorkan darahnya demi kemanusiaan sebagai wujud kepedulian anggota Polsek Sanden kepada masyarakat yang membutuhkan. Setetes darah sangat berarti guna menyelamatkan jiwa seseorang yang sedang membutuhkan, ucap Iptu Tri Haryana.

Kegiatan bhakti sosial donor darah diselenggarakan oleh alumni SMA PGRI Srandakan, Bantul angkatan tahun 1988-1993 saat mengadakan reuni di Obyek Wisata Pantai Goa Cemara, Patihan, Sanden.

Ketua Panitia Reuni, Supriyanto mengucapkan terimakasih kepada semua alumni SMA PGRI Srandakan yang telah menyempatkan waktu di tengah kesibukan masing-masing untuk menghadiri acara reuni. Reuni ini masih sangat terbatas yaitu hanya beberapa angkatan, namun melihat antusiasme peserta, saya yakin di tahun mendatang dapat melaksanakan reuni yang lebih akbar dengan melibatkan beberapa angkatan, katanya.

Lebih lanjut Supriyanto mengatakan, reuni dilaksanakan karena kita pernah berkumpul bersama. Butuh sedikit waktu untuk mengembalikan ingatan masa lalu, oleh karena itu kita perlu membaur dan saling membantu mengingatkan hal-hal kecil yang dapat membuka ingatan tentang banyak hal. Tujuan hakiki dari reuni ini tak lain untuk berkenalan kembali dengan orang-orang yang pernah menjadi teman dan rindu untuk kembali berteman.

Dalam bhakti sosial donor darah, Supriyanto berharap para alumni ikut berpartisipasi mendonorkan darahnya untuk sesama yang membutuhkan.

Kegiatan reuni dihadiri sekitar 150 orang alumni SMA PGRI Srandakan tahun 1988-1993 dan giat  berakhir pukul 14.00 WIB berjalan aman dan lancar. (Sihumas Polsek Sanden)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 18:57

0 komentar:

CB