Kapolsek Sewon Hadiri Wellcome Party

Posted by tribratanewsbantul on 12:29

Kapolsek Sewon menghadiri acara Wellcome Party dalam rangka Kirab Pemuda Indonesia 2017  di Gedung Pendopo Rumah Bupati Bantul dusun Demangan, Bangunharjo, Sewon, Bantul, Sabtu (02/12/2017).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Bantul Drs. Harga Suharsono, Perawkilan UPD Kab. Bantul, Kepala Dinas Pariwisata Kab. Bantul, Camat Sewon, Danramil Sewon, Perwakilan Putri Kab. Bantul.

Dalam sambutannya Kepala Dinas Pariwisata menyampaikan dalam membangun cita-cita bangsa bisa dimulai dari berbagai sistem dan aspek, maka dari itu perlu ketekunan dan keuletan yang sangat besar. Kirab Remaja Nasional yang ditujukan bagi kaum remaja dari seluruh nusantara untuk saling mengenal perbedaan wilayah, suku, ras dan agama demi memperkuat rasa kebhinekaan di kalangan anak-anak muda. Kini spirit kebangsaan itu dihadirkan di Kirab Pemuda Nusantara.

Selanjutnya sambutan Bupati Bantul menyampaikan sebagai generasi bangsa kita harus memupuk dan mengisi diri kita dengan ilmu dan ketrampilan. Karena dengan bekal ilmu dan ketrampilan maka kita bisa membawa bangsa ini semakin maju khususnya untuk memajukan wilayah Bantul yang kita cintai ini. Indonesia membutuhkan pendidikan tentang kebhinekaan yang mengajarkan indahnya keberagaman kepada pemuda sejak dini, pemuda Indonesia harus memiliki pemahaman yang baik dalam menerima perbedaan sebagai kekuatan bukan ancaman, dan memiliki tradisi toleran dalam menghadapi perbedaan itu.

Kirab Pemuda Nusantara harus punya misi yang lebih jauh dan visioner, Lebih dari jangan juga sekedar napak tilas kebhinekaan, program ini juga harus menjadi ajang promosi pariwisata lokal, mendorong potensi daerah dan mampu memunculkan ikon-ikon pemuda kreatif yang bisa menginspirasi Indonesia dengan karya-karyanya.

Selama kegiatan berlangsung personil Polsek Sewon melaksanakan pengamanan hingga acara selesai dalamkeadaa aman tertib. (Sihumas Polsek Pandak)


Tribrata News Bantul
Tribrata News BantulUpdated: 12:29

0 komentar:

CB